JALAN - JALAN DENGAN KERETA BATHARA KRESNA
Jalan - jalan menggunakan kereta api mungkin sudah biasa dilakukan oleh sebagian besar orang, tetapi perjalanan kali ini sangatlah istimewa karena menggunakan kereta Bathara Kresna. Kereta ini sama pada umumnya seperti kereta-kereta lainnya yang menggunakan mesin diesel, tetapi yang menarik dari kereta ini dan mungkin tidak dijumpai pada perjalanan dengan kereta lain adalah rute serta kecepatan laju kereta. Kalau Anda penggemar / hobi jalan-jalan dengan kereta api, anda musti coba.
Tujuan utama kereta ini adalah Solo-Wonogiri dan nanti kembali lagi dari Wonogiri-Solo. Stasiun yang dilewati ada 5 yaitu Purwosari, Solo kota, Sukoharjo, Pasar nguter dan terakhir Wonogiri. Memang kalau untuk tujuan berwisata ke Wonogiri, mungkin bisa dikatakan Wonogiri lokasi wisatanya jauh dari Kotanya, sehingga sebagian besar hanya memanfaatkan untuk transportasi biasa atau wisata pergi dan pulang naik kereta.
Ini jadwal keberangkatan Kereta Bhatara Kresna
Dari Purwosari - Wonogiri Keberangkatan ke 1
STASIUN | KEDATANGAN | KEBERANGATAN |
PURWOSARI | - | 06.00 |
SOLO KOTA | 06.23 | 06.25 |
SUKOHARJO | 06.57 | 06.59 |
PASAR NGUTER | 07.19 | 07.21 |
WONOGIRI | 07.45 | - |
Dari Wonogiri - Purwosari Keberangkatan ke 1
STASIUN | KEDATANGAN | KEBERANGATAN |
WONOGIRI | 07.45 | 08.00 |
PASAR NGUTER | 08.26 | 08.28 |
SUKOHARJO | 08.48 | 08.50 |
SOLO KOTA | 09.21 | 09.23 |
PURWOSARI | 09.45 | - |
Dari Purwosari - Wonogiri Keberangkatan ke 2
STASIUN | KEDATANGAN | KEBERANGATAN |
PURWOSARI | 09.45 | 10.00 |
SOLO KOTA | 10.23 | 10.25 |
SUKOHARJO | 10.57 | 10.59 |
PASAR NGUTER | 11.19 | 11.21 |
WONOGIRI | 11.45 | - |
Dari Wonogiri - Purwosari Keberangkatan ke 2
STASIUN | KEDATANGAN | KEBERANGATAN |
WONOGIRI | 11.45 | 12.15 |
PASAR NGUTER | 12.41 | 12.43 |
SUKOHARJO | 13.03 | 13.05 |
SOLO KOTA | 13.35 | 13.38 |
PURWOSARI | 14.00 | - |
Kereta Bhatara Kresna hanya berjumlah 1 buah dengan rel yang dilewati juga satu sehingga dari stasiun purwosari Surakarta hingga ke Wonogiri kemudian sebaliknya menggunakan kereta yang sama. Perlu Anda perhatikan tempat duduk kereta tersebut karena tempat duduknya ada yang menghadap depan dan ada yang menghadap belakang. Jika Anda melakukan perjalanan ke arah wonogiri maka Anda harus berada di gerbong paling timur karena jalannya nanti akan ke arah timur, kursi pada gerbong paling timur menghadap ke depan sedangkan gerbong paling barat menghadap ke belakang. Jika anda memlilih kursi yang menghadap ke belakang tentu saja perjalanan anda akan menjadi kurang sempurna bahkan malah sakit leher / pusing karena harus mencari posisi yang enak untuk melihat pemandangan.
stasiun Wonogiri |
Kondisi kereta sangat rapi, AC dingin kursi juga empuk. Harga tiket sangat murah yaitu Rp. 4.000,- per orang untuk sekali perjalanan.
Seperti yang telah aku sampaikan di atas tadi bahwa menariknya dari kereta ini adalah rute perjalanan serta kecepatan dari laju keretanya. Rute perjalanan kereta ini melewati jalanan utama kota Solo (jalan slamet riyadi) sehingga Anda bisa melihat Mall, Stadion sri wedari, pusat perbelanjaan maupun pusat kuliner. Karena rel kereta ini berada tepat di bahu jalan raya Slamet Riyadi. Tentu ini pemandangan yang tidak anda dapatkan ketika menaiki kereta pada umumnya, setelah keluar dari kota solo dan menuju ke sukoharjo, anda akan disuguhi oleh pemandangan yang sangat indah dari hamparan sawah yang ditanami padi. Daerah sukoharjo ini memiliki pola tanam padi yang kurang serempak sehingga anda bisa melihat beberapa kondisi umur tanaman padi, ada yang baru tanam kemudian agak jauh lagi sudah mulai keluar bulirnya dan ada pula yang sudah panen (menguning). Beberapa petak lahan juga terserang hama, sebagian besar adalah hama keong mas. Ketika anda melakukan perjalanan kereta pada jam kerangkatan pertama maka Anda masih bisa menemui aktifitas petani dalam bididaya padi tersebut.
Kecepatan Kereta ini berkisar anatara 16Km/jam hingga 25Km/jam sehingga Anda benar-benar bisa menikmati pemandangan sepuasnya. Dari Sukoharjo menuju pasar nguter Anda akan melihat pemandangan sungai bengawan Solo, karena kereta ini melewati jembatan diatas sunga bengawan solo, anda bisa melihat aktifitas nelayan dan keindahan sungai bengawan solo, selain juga masih banyak lahan pertanian yang dilewati. Dari stasiun pasar nguter menuju Wonogiri anda akan melihat rumah-rumah warga, karena jalur kereta yang melewati tepat depan rumah warga, kalau dari jendela terlihat badan kereta sangat mepet sekali dengan teras warga. Selain itu Anda juga bisa melihat hutan jati serta jembatan di atas jalan raya sebelum stasiun wonogiri
kereta melewati jembatan diatas jalan raya |
Sungguh Pemandangan yang tidak mungkin anda dapatkan ketika naik kereta pada umumnya. Melalui wisata jalan-jalan ini Anda juga bisa memberikan edukasi terhadap anak tentang proses budidaya padi hingga menghasilkan beras, kelestarian linkungan serta mengenal kereta sebagai alat transportasi umum.
Comments
Post a Comment